Rabu, 17 Desember 2014

MAKALAH METODE PENELITIAN "JENIS-JENIS PENELITIAN PENELITIAN"

MAKALAH METODE PENELITIAN "JENIS-JENIS PENELITIAN PENELITIAN"- Ketika saya duduk di dalam sebuah ruangan yang penuh dengan orang-orang hebat, mereka membahas tentang metode-metode penelitian, yang mana jenis metode penelitian ada beberapa macam, berikkut kami jelaskan dengan refrensi yang jelas. selamat membaca.

JENIS-JENIS METODE PENELITIAN
Menurut Sugiono di dalam bukunya Yasril Yazid dkk (metodologi penelitian). Mengklasifikasikan metode penelitian berdasarkan tujuan dan tingkat ke alamiahan obyek yang diteliti. Berdasarkan tujuan, metode penelitian dapat dikelompokakan menjadi:
1.      Penelitian dasar (basic researah). Pada umumnya dilakukan pada laboratorium yang kondisinya dapat terkontrol dengan ketat. Yang tujuannya untuk mengembangkan teori dan tidak memperhatikan kegunaan yang lansung bersifat praktis.
2.      Penelitian terapan (applied researah). Tujuannya adalah menerapkan dan menguji, mengevaluasi kemampuan sebuah teori yang diterpkan dalam memecahkan masalah-masalah praktis.
3.      Penelitian pengembangan (researah and development)
Berdasarkan tingkat kealamiahannya metode penelitian dapat dikelompokkan menjadi:
1.      Metode penelitian eksperimen
2.      Metode penelitian survey
3.      Dan metode penelitian naturalistik
Andi Prastowo juga mengemukakan tenatang jenis penelitian di dalam bukunya yang membahas tentang Memahami Metode-Metode Penilitian. Dia mengatakan bahwa jika dilihat dari paradigma dan pendekatan metode penelitian, maka akan ditemukan dua jenis penelitian yaitu metode kuantitaif dan kualitatif. Namun pada saat ini, ada sekelompok ilmuan yang mengajukan satu pendekatan baru yang menengahi di antara kedua penelitian tersebut yaitu metode penelitian campuran.
Selain yang telah disebutkan, para ahli juga mempaparkan macam-macam metode penelitian di dalam bukunya Jalauddin Rakhmat yang membahas tentang Metode Penelitian Komunikasi. Kalau ditinjau berdasarkan kategori maka metode penelitian terbagi kepada:
1.      Metode penelitian historis, yang bertujuan merekonstruksi masa lalu secara sistematis dan obyektifdengan mengumpulkan, menilai, memverifikasi, dan menyintesiskan bukti untuk menetapkan fakta.
2.      Metode penelitian deskriptif, yang bertujuan melukiskan secara sistematis fakta atau karakteristik populasi tertentu secara faktual dan cermat.
3.      Metode penelitian korelasional, bertujuan untuk mendeteksi samapai sejauh mana variasi-variasi pada suatu faktor berkaitan.
4.      Metode eksperimental, yang memungkankan peneliti memanipulasi variabel dan meneliti akibat-akibatnya.
5.      Metode kuasi-eksoerimental, digunakan untuk mendekati kondisi eksperimental pada suatu situasi yang tidak mungkin memanipulasi variabel.
Irawan Soehartono juga mengemukakan jenis metode penelitian di dalam bukunya “Metode Penelitian Sosial” yang mana dia mengatakan metode penelitian dapat dibedakan menjadi tiga, yaitu metode historik, metode survei, dan metode eksperimen. Drs. Cholid Narbuko mengemukakan dalam bukunya  Penelitian menurut pendekatannya: metode penelitian itu meliputi penelitian longitudinal(memanjang) dan penelitian cross sectional.
Sebagai kesimpulan metode penelitian itu mempunyai jenis yang bermacam-macam tergantung seseorang melihat dari sudut pandang mana menilainya. Selain itu Nazir mengemukakan dalam bukunya Andi Prastowo bahwa pengelompokan metode penelitian selama ini telah mengalami empat kali pengembangan.
1.      Metode penelitian dibagi menjadi empat jenis, yaitu metode eksperimen, metode sejarah, metode deskriptif, dan metode kuesanioner (1914-1931).
2.      Metode penelitian dibagi menjadi empat jenis, yaitu metode sejarah, metode eksperimen, metode filsafat, dan metode deskriptif (1931).
3.      Dalam hal ini hanya urutannya yang berubah yaitu metode eksperimen, metode sejarah, metode deskriptif, dan metode filsafat
4.      Metode penelitian dikelompokkan menjadi lima macam, yaitu metode sejarah, metode deskripsi/survei, metode eksperimental, metode grounded research, dan metode tindakan.

Demikian yang dapat kami jelaskan lebih dan kurang saya minta maaf dan semoga bermanfaat bagi pembaca sekalian.



Wallahu a’lam


1 komentar: